Selasa, 26 Juni 2012

Casillas dalam Ancaman Ronaldo

Gdansk - Dengan torehan tiga gol di Piala Eropa, Cristiano Ronaldo dinilai belum mencapai performa terbaiknya. Pun begitu, Iker Casillas tetap mewaspadai ancaman rekannya di Real Madrid itu.

Banyak dikritik di dua pertandingan pertama Portugal, Ronaldo tampil sangat baik di dua laga terakhir. Dalam laga kontra Belanda dan Republik Ceko, bintang Real Madrid itu total melesakkan tiga gol.

Meski mulai menunjukkan ketajamannya, Casillas menilai Ronaldo belum sampai pada performa terbaik. Puncak penampilan CR7 adalah saat dia berseragam putih milik El Real di mana musim lalu berhasil melesakkan 60 gol di semua kompetisi.

Meski begitu, Casillas sangat mewaspadai ancaman yang mungkin dihadirkan rekannya di Madrid itu.

"Musimnya di Real Madrid sungguh luar biasa, dalam hal caranya bermain, gol dan rekornya," jelas Casillas seperti dilansir Reuters. "Saya tidak berpikir bahwa sekarang berada dalam level terbaiknya," tambahnya.

Meski bola resmi Euro 2012 yang dinamai Tango 12 jauh lebih 'jinak' dibanding Jabulani (bola Piala Dunia 2010), Casillas tetap menganggap kalau si kulit bundar bikinan Adidas itu bisa menipunya. Apalagi kalau itu dilakukan oleh Ronaldo.

"Bola melakukan hal-hal yang aneh. Tidak sangat ekstrim (seperti Jabulani), namun jika Anda menendangnya dengan keras, maka itu akan membelok ke arah yang menipu. Saya harus tetap berhati-hati," jelas kiper berusia 31 tahun itu.

Spanyol akan berhadapan dengan Portugal di babak semifinal Piala Eropa. Laga antara dua negara tetangga itu akan berlangsung di Donbass Arena, Donestk, Kamis (28/6/2012) dinihari WIB besok lusa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar